Tim Jibom Polda Sulsel Berhasil Evakuasi Granat di Toraja Utara, AKBP Eko Suroso: Sudah Diledakkan

    Tim Jibom Polda Sulsel Berhasil Evakuasi Granat di Toraja Utara, AKBP Eko Suroso: Sudah Diledakkan
    Tim Gegana Penjinak Bom saat Evakuasi Granat di Jalan Poros Rantepao-Bolu, Kecamatan Tallunglipu, Kabupaten Toraja Utara

    TORAJA UTARA - Granat aktif yang ditemukan kemarin oleh warga kabupaten Toraja Utara di bawah pohon bambu di pinggir jalan poros Rantepao-Bolu, kelurahan Tallunglipu Matallo, kecamatan Tallunglipu, pagi ini telah berhasil di evakuasi dan diledakkan di Panga', Lembang Tondon, Kecamatan Tondon, oleh Tim Gegana unit Penjinak Bom (Jibom) Polda Sulawesi Selatan, Sabtu (22/10/2022). 

    Evakuasi dan peledakan granat tersebut dilakukan oleh Tim Gegana Unit Jibom Polda Sulsel yang berjumlah sekira 8 orang yang juga dihadiri langsung oleh Kompol Marten Tangallo selaku Kabag Ops Polres Toraja Utara, AKP Eli Kendek selaku Kasat Reskrim, dan Bripka Andrianto dari Personil Sat Intelkam Polres Toraja Utara. 

    Berdasarkan hasil konfirmasi langsung hari ini ke Kaden Gegana, Kompol Rudi Mandala, menyebutkan bahwa sudah tidak ada bahan peledak lainnya yang ditemukan setelah dilakukan penyisiran menggunakan alat di sekitar area penemuan granat. 

    Sementara dikonfirmasi ke Kapolres Toraja Utara, AKBP Eko Suroso, membenarkan jika granat tersebut merupakan granat aktif dan diperkirakan granat militer pada masa belanda. 

    "Ternyata dari hasil ledakan, granat ini aktif dan diperkirakan granat militer pada masa belanda", terang AKBP Eko Suroso. 

    Kapolres Toraja Utara juga menjelaskan jika granat tersebut dievakuasi pada pukul 7:00 Wita yang kemudian dibawa ke Panga'. Dan untuk keamanan warga sekitar, selanjutnya tim Jibom sat Brimob Polda Sulsel melakukan disposal (peledakan) pada pukul 8:15 Wita. 

    "Tim Jibom pada pukul 7:00 Wita mengamankan granat tersebut dan setelah itu melakukan penyisiran di sekitar lokasi untuk mendeteksi apa ada bahan peledak lain atau tidak", jelas AKBP Eko Suroso. 

    Untuk diketahui jika penyisiran area penemuan granat menggunakan alat MINE DETECTOR. 

    (Widian) 

    polda sulsel tim jibom gegana polres toraja utara akbp eko suroso kompol rudi mandala
    SULSEL INDONESIA SATU

    SULSEL INDONESIA SATU

    Artikel Sebelumnya

    Kembali, PKD dan Diklatsar GP Ansor Toraja...

    Artikel Berikutnya

    Ini Pesan Kapolres Toraja Utara AKBP Eko...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    TMMD Ke-122 Kodim Mappi Resmi Ditutup
    Penggerebekan Judi Sabung Ayam di Torut Diwarnai Letupan Senjata, Satu Nyawa Tak Bersalah Dalam Kandungan Jadi Korban Tanggung Jawab Siapa
    Diduga Makin Dipermainkan Agen Bersama Pangkalan, Harga Penjualan LPG 3 Kg di Toraja Utara Meroket Tembus 40 ribu Pertabung
    Harga LPG Bersubsidi 3 Kg di Toraja Utara Naik 145 Persen dari Harga Eceran Tertinggi, Pengawasan Dimana
    KPU Toraja Utara Hari ini Melantik 105 Anggota Badan Adhoc PPK dari 21 Kecamatan
    Hendri Kampai: Jangan Mengaku Jurnalis Jika Tata Bahasa Anda Masih Berantakan
    Kondisi Terakhir Hari ini di Salu Losso' Kecamatan Buntao' Pasca Longsor Susulan Pada Kamis Malam
    Jelang Kampanye Pemilu 2024, KPU Toraja Utara Laksanakan Rakor Penguatan Tahapan Kampanye
    Penggerebekan Judi Sabung Ayam di Torut Diwarnai Letupan Senjata, Satu Nyawa Tak Bersalah Dalam Kandungan Jadi Korban Tanggung Jawab Siapa
    Dilaporkan Dugaan Pelanggaran UU Pers, Ketua Tim Surveyor  Akreditasi Kesehatan dari KAKP Penuhi Panggilan Penyidik Polres Toraja Utara
    Miris, Pemkab Toraja Utara Masih Pekerjakan TKD Tapi Tidak Dianggarkan di APBD Induk
    Setitik Darah Dapat Menolong Sesama, Baksos Donor Darah Sambut Hari Juang TNI AD Ke-78 di Kodim 1414
    Sambut HUT Bhayangkara Ke-77, Polres Toraja Utara Kolaborasi TNI Laksanakan Donor Darah
    Bergabungnya dr. Vithari Anna, RS Elim Rantepao Kini Miliki 2 Dokter Spesialis THT-KL
    Upaya Hukum Ditempuh Wartawan Kabar Timur, Ketua LSM FPT: Kita Apresiasi, Pijakan Hukum Kedua Pihak Akan Diuji
    Dinilai Lamban, Pelaku Kasus Dugaan Penganiayaan di Rantepao Diduga Belum Diamankan

    Ikuti Kami